Disclaimer (Penyangkalan) dalam listing inspeksi mobil bekas
Harap baca dengan saksama seluruh poin di bawah ini sebelum menggunakan informasi di situs Purenti. Dengan mengakses dan menggunakan situs ini, Anda dianggap telah membaca, memahami, dan menyetujui seluruh ketentuan.
- Status Layanan: Purenti adalah platform listing (direktori) dan BUKAN penyedia jasa inspeksi, bengkel, atau agen penjual. Kami hanya menampilkan daftar penyedia jasa pihak ketiga.
- Sifat Nirlaba & Independen: Purenti adalah layanan nirlaba. Kami tidak memungut komisi atau biaya apa pun dari transaksi yang terjadi antara Anda (pengguna) dan vendor (inspektor). Kami tidak berafiliasi dengan showroom atau vendor manapun.
- Akurasi Data: Semua data (Harga, Rating, Alamat, Titik Cek, Garansi, dll.) dikumpulkan dari berbagai sumber publik atau dibantu oleh AI. Data ini bersifat estimasi dan dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan.
- Kewajiban Validasi Pengguna: Anda wajib melakukan validasi ulang dan konfirmasi langsung kepada vendor mengenai harga akhir, ketersediaan layanan, detail garansi, dan spesifikasi teknis sebelum melakukan booking atau pembayaran.
- Batasan Tanggung Jawab: Purenti tidak bertanggung jawab atas:
- Kualitas layanan yang diberikan oleh vendor.
- Kerugian finansial atau materiil yang timbul akibat penggunaan jasa vendor.
- Perselisihan, sengketa, atau masalah hukum yang terjadi antara Anda dan vendor.
- Kesalahan atau kelalaian dalam hasil inspeksi yang dilakukan oleh vendor.
- Waspada Penipuan: Purenti tidak pernah meminta biaya booking atau komisi. Semua transaksi keuangan terjadi langsung antara Anda dan vendor. Hati-hati terhadap penipuan yang mengatasnamakan Purenti.
Jika Anda menemukan praktik curang seperti: inspektor bermain mata dengan penjual atau inspektor melakukan pelanggaran hukum serta kode etik, silakan laporkan kepada kami dengan menyertakan bukti melalui email ke admin@purenti.com sehingga vendor inspektor akan kami blacklist dari listing kami.
